Ruhut: Pak Amien Rais Tolong Kalau Mau Kritik Pak Jokowi, Minum Obat Dulu
Menurut Ruhut, kritikan yang disampaikan pendiri PAN yang kini mendirikan Partai Ummat itu tidak tepat.

Menurut Ruhut, kritikan yang disampaikan pendiri PAN yang kini mendirikan Partai Ummat itu tidak tepat

Oleh; andriyanto/Wartategas.ComSabtu,

10 Oktober 2020 | 11:28 WIB

Politikus Amien Rais mengkritik pengesahan undang-undang sapu jagat, Undang-Undang Cipta Kerja. Amien Rais menyebut “akan terjadi Freeportisasi di semua bidang.” 

Menurut Amien Rais, kelak semua investor asing yang diharapkan berbondong-bondong ke Indonesia, akhirnya bakal memeras bangsa ini.

Kritik keras Amien Rais dihadang Ruhut Sitompul, politikus PDI Perjuangan yang selama ini konsisten membela kebijakan-kebijakan pemerintahan Jokowi.

Ruhut menyarankan kepada Amien Rais untuk introspeksi diri dulu sebelum melancarkan kritik kepada Presiden.

“Pak Amien tolong kalau mau mengkritik kebijakan Pak Joko Widodo Presiden RI ke 7 jangan lupa minum obat dulu,” melalui akun Twitter, Sabtu (10/10).

Menurut pendapat Ruhut yang dikutip wartategas.com dari media sosialnya, kritikan yang disampaikan pendiri PAN yang kini mendirikan Partai Ummat itu tidak tepat. Ruhut pun merepet sampai urusan internal Amien Rais disinggung

“Karena kritikannya jadi ngawur banyak yang menilai dendam berkepanjangan karena tidak siap kalah sampai ribut sama besan jadi seperti suara tong kosong nyaring bunyinya,” kata Ruhut.

Amien Rais meminta Jokowi yang disebutnya sebagai pemrakarsa untuk membatalkan UU Cipta Kerja. 

Dalam statement Amien Rais yang diunggah ke channel YouTube pada  Jumat (9/10/2020) juga menyinggung sikap 35 investor asing yang mengingatkan Indonesia agar jangan mengesahkan UU itu karena akan berpengaruh pada kehancuran lingkungan (ecocida).

Sementara itu, menurut Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, UU Cipta Kerja akan memperkuat penegakan hukum karena Perizinan Berusaha bisa dibatalkan jika perusahaan bermasalah di isu lingkungan.

0Shares

Pos terkait