Jajarta-Media Group
“Sangat disayangkan isue yang dihembuskan bahwa ada 5 menteri Kabinet Indonesia Maju yang akan dicopot Presiden Jokowi yaitu Mensesneg Pratikno,Menperindag Muhammad Lutfi,Menteri ATR/BPN Sofyan A.Djalil,Menkominfo Johnny Plate dan Mentan Syahrul Yasin Limpo.
Isue ini bahkan sebenarnya sudah sengaja dihembuskan sejak November 2020,ketika ada sekelompok orang mengadakan konperensi pers minta 4 dari 5 Menteri ini diganti menjelang Resuffle kelima Kabinet Indonesia Maju 22 Desember 2020.
Tapi di Resuffle ke lima tidak ada satupun dari keempat menteri yang diminta diganti di copot oleh Presiden Jokowi hingga saat ini.Jadi tekanan dan prediksi mereka salah total.
Untuk itu kami berharap media dan masyarakat tidak usah percaya lagi isue yang ngawur itu.
Presiden sebagai atasan 5 Menteri ini nyaman nyaman saja ,ini koq ada malah sekelompok orang yang kebablasan seolah olah menjadi pemegang hak prerogatif juga seperti Presiden.
Ngeri juga ya mereka ini melangkah terlalu jauh mengintervensi hak prerogatif Presiden dalam menentukan dan menetapkan menteri apalagi diumbar di media dan masyarakat.
Hanya membuat gaduh saja ditengah upaya Presiden dan Para Menterinya bekerja dan berjuang keras untuk rakyat ditengah Krisis Ekonomi dan Krisis Kesehatan karena Pandemi Covid 19.
Harusnya mereka ini yang ngakunya dekat dengan Presiden kalo punya calon menteri yang akan diusung atau ada menteri Kabinet Indonesia Maju yang mau diganti silahkan langsung bicara ke Presiden,tidak usah gaduh di media disaat kita semua lagi fokus menghadapi Pandemi Covid 19.
Setahu kami yang diajak diskusi untuk penetapan menteri tentunya adalah Para Ketum Parpol dan Wapres serta ada tim khusus yang dibentuk Presiden secara rahasia yang tentunya tidak akan membocorkan apapun “
Ujar Ketua Umum Solidaritas Merah Putih(SOLMET) Silfester Matutina di halaman Istana Kepresidenan sehabis bersilahturahmi dengan Mensesneg Pratikno
Jumat,16 April 2021.
Solmet adalah salah satu organisasi terbesar Relawan Pendukung Jokowi yang mempunyai anggota di Seluruh Indonesia dan puluhan perwakilan di luar negeri.Solmet mendukung Kemenangan Presiden Jokowi sejak 2014 dan 2019 dan aktif melakukan kegiatan Sosial kemanusiaan di masyarakat hingga kini
“Tadi sy berbincang dengan Bapak Mensesneg berdiskusi dan membahas beberapa hal menyangkut kepentingan masyarakat yang sebelumnya juga sudah bertemu Presiden dan Presiden menyarankan untuk lebih detail berdiskusi dengan Mensesneg dan menitipkan surat surat untuk Presiden dari masyarakat.
Disela pertemuan terlontar pertanyaan saya ke Mensesneg mengenai isue desakan pencopotan 5 menteri termasuk dirinya,Beliau hanya tersenyum tidak menjawab apapun.
Sepengetahuan kami memang benar pasti ada Resuffle dikarenakan ada perubahan nomenklatur Kementerian yaitu Pembentukan Kementerian Investasi dan Peleburan Kementerian Pendidikan,Riset dan Teknologi berdasarkan Surat Presiden Nomor R-14/Pres/03/2021 yang telah disetujui DPR.
Tapi tidak sampai menyasar hingga 5 bahkan 10 Kementerian yang akan diresuffle seperti Isue yang yang sengaja dihembuskan para calo menteri.Dan hanya Presiden yang mengerti siapa saja yang akan diresuffle atau diangkat menjadi menteri baru.
Mengenai waktu dan penentuan resuffle kabinet sekelas Mensesneg,Menseskab,Kepala KSP,Kasetpres,Jubir Presiden,Stafsus Presiden,Wantimpres,Biro Protokol dan Media Kepresidenan saja tidak berani intervensi atau membocorkan info apapun termasuk Wapres dan Ketua Ketua Partai Pendukung.
Yang tahu persis dan yang akan mengumumkan penentuan menteri dan waktu Resuffle adalah Presiden sendiri sesuai kewenangan Beliau.
“Kami berharap agar masyarakat tidak usah resah dan percaya isue ini karena akan sangat merugikan stabilitas perekonomian dan suhu politik dinegeri kita.Beberapa hari terakhir ini banyak teman teman pengusaha dan teman teman daerah jadi bingung dan galau untuk berhubungan dengan 5 kementerian ini
“Demikian tutup Silfester Matutina
Editor: Redaksi Gemantara Raya