Lindai Sinau.FC Tapung gelar seleksi pemain Piala Soeratin U-17 PSSI Riau

Tapung Hulu, wartategas.com – Setelah mendapatkan kepastian digelarnya Piala Soeratin U-17 PSSI Riau, Lindai Sinau.FC Tapung langsung tancap gas melakukan seleksi pemain. Seleksi yang berlangsung pada hari Kamis, 09 Desember 2021 di Stadion Mini Gosang Sekupang Senamanenek-Tapung Hulu ini berjalan lancar dan disambut baik oleh pesepakbola muda di Tapung Raya, hal ini terlihat dari antusiasnya peserta yang hadir mengikuti seleksi.

Seleksi Lindai Sinau.FC Di Stadion mini Gosang Sekupang.

Pengurus Lindai Sinau FC Tapung Safarius mengatakan seleksi ini sengaja dibuat khusus untuk pesepak bola muda yang ada di Tapung Raya mengingat Lindai Sinau.FC Tapung menjadi satu-satunya tim dari Tapung Raya yang akan mengikuti kompetisi Piala Soeratin tahun 2021 ini. Kita ingin Lindai Sinau.FC Tapung ini menjadi milik seluruh masyarakat Tapung Raya dan kita akan mencoba menberikan tempat  untuk anak-anak muda Tapung Raya agar mereka bisa berkreasi serta  mengembangkan bakat-bakat mereka di Sepak bola.

Safarius menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang mendukung. Baik itu Pemdes Senamanenek, Ninik Mamak, Karang Taruna Senamanenek dan lainnya. terlebih kepada pihak Sponsor yang bertisipasi dalam hal ini Koperasi Ninik Eno Senamanenek (KNES) selaku sponsor utama.

Sementara itu Pelatih Kepala Lindai Sinau.FC Tapung M.Amin Adam S.Hum mengatakan dari seleleksi hari ini telah didapati 26 nama calon pemain. Sementara akan kita buat tambal sulam artinya bisa saja nanti ada pemain baru yg masuk dan tentu akan ada yg dicoret. Kita lihat saja nanti perkembangannya seperti apa sesuai kebutuhan tim. Kita juga akan melakukan seleksi berkas anak-anak karena akan ada screening oleh Asprov PSSI Riau selaku penyelenggara. Yang pasti kita akan kerucutkan lagi nanti naksimal 21 pemain yang akan kita bawa di Piala Soeratin tahun ini.

Saat ditanyakan soal target!? Pelatih berlisensi C AFC ini enggan menjawab dan hanya ingin fokus memaksimalkan sebaik mungkin waktu yang tersisa untuk melakukan latihan.
Peliput Jejen Sugito S.Hum/Muhammad Amin Adam S.Hum

0Shares

Pos terkait